Headlines News :
Home » » Ultras Apparel Jersey Baru Arema

Ultras Apparel Jersey Baru Arema

Written By Unknown on Minggu, 29 April 2012 | 08.46

Perombakan besar-besaran dilakukan Arema Indonesia seiring memasuki putaran kedua Indonesia Super League (ISL), musim ini.

Tak hanya komposisi amunisi tim saja yang dilakukan tim berjuluk Singo Edan ini, melainkan juga pada jersey tim.

Kini, tim asuhan Joko ‘Gethuk’ Susilo tersebut memakai apparel Ultras, pabrikan lokal asal Kota Malang. Ultras akan membaluti seluruh awak tim dengan apparel produknya dengan durasi kerjasama hingga akhir musim.

Saat melalui laga kandang pertamanya di putaran kedua ISL, Pierre Seme Patrick dkk juga berbalut jersey Ultras. Dengan jersey baru, semangat baru dan berlipat ganda ditunjukkan tim yang kini sedang berjuang lepas dari posisi juru kunci tersebut.

Hasilnya, Singo Edan sukses melibas tamunya Persib Bandung dengan skor 2-1 (1-0) di Stadion Kanjuruhan Kepanjen, Rabu (25/4) sore itu. Sebelumnya, Ultras juga sudah mendampingi tim di tiga laganya saat tandang ke tanah Papua.


‘’Ini sebenarnya proyek Ultras buat awal musim, waktu tim mau dibentuk. Tetapi karena saya lihat materi pemain, rasanya berat gabung, saya tidak berani. Artinya, saya realistis, kami juga ngomong dagang atau bisnis. Dengan alokasi sekian-sekian yang diminta manajemen, draftnya juga banyak. Saya kira, sepertinya belum bisa gabung,’’ Ivan Syahrul, Pemilik Ultras , sore kemarin.

Dia menyebut, mungkin ada hikmahnya dibalik komposisi amunisi tim yang kurang mengesankan, manajemen lantas melakukan perombakan besar-besaran.

Manajemen datangkan banyak pemain-pemain lebih berkualitas yang diharapkan dapat membantu Arema ISL memperbaiki prestasinya di klasemen. Walhasil, Ivan ambil kans gabung dengan tim jelang turun di putaran kedua.

MOU tercapai oleh kedua belah pihak, yakni manajemen dan Ultras, sejak 18 April lalu. meski kesannya waktu persiapannya mepet, tetapi tidak ada masalah. Sepanjang putaran kedua nanti, Arema ISL bersama Ultras akan memiki tiga jenis kostum tanding.

Kostum utama berwarna biru dan kostum kedua berwarna merah dengan sama-sama bermotif garis hitam, Sementara untuk kostum netral dengan dominasi kuning kombinasi biru.

Di kostum ini, ada label Ultras –nya. Untuk desain kostum pertama dan kedua, apparel yang berdiri sejak tahun 1998 ini sempat ditentang manajemen lantaran salah satunya dinilai tidak layak jual.
     
‘’Saya ingin orang tahu meski merk lokal, tapi kami bisa menyiapkan untuk tim sebesar Arema. Saya juga datangkan bahan dari Jakarta. Yang penting cocok kostum bola dan lumayan. Manajemen tawarkan desain, tetapi saya tidak mau. Karena saya sebagai penyedia apparel, kebetulan juga suporter yang Insya Allah tahu apa yang dimau Aremania,’’ tambah dia.

Akhirnya setelah diskusi panjang, ketemu desain yang disiapkan Ultras. Sementara khusus untuk kostum netral, tim desain manajemen Arema yang menyiapkan modelnya.

‘’Kostum yang netral, manajemen minta tolong pakai desain manajemen yang digarap tim desainnya, karena untuk merasa dipakai,’’ ucap Ivan yang ingin Arema kembali berkostum biru aslinya, bukan dongker, atau warna lain.

Ultras sendiri akan menyediakan ketiga jenis kostum tanding, tiga kostum latihan, T-shirt, rompi dan jaket. Bukan itu saja, Ultras juga akan memberikan kontribusi prosentase penjualan merchandise.

Namun, Ultras juga punya hak diantaranya mendapatkan hak ekslusif sebagai apparel tim dan tidak boleh ada pihak lain yang memanfaatkan pemain sebagai icon produknya Ultras, menggunakan pemain Arema ISL sebagai sarana promosi apparel dan mendapatkan dua a-board setiap laga home tim.

‘’Kami sampaikan, produk merchandise Ultras sebagai jersey resmi tim akan kami pasarkan di Ultras di Jalan Trunojoyo dan outlet Death Jhony di Jalan Oro-oro Dowo,’’ katanya.

Manajemen Arema sendiri merasa bangga bisa menggandeng apparel produk asli Malang. Sekalipun ada beberapa merek terkenal dengan level internasional, yang sudah menawarkan diri menjadi apparel Arema, seperti tahun-tahun sebelumnya.

‘’Kami memilih Ultras bukan tanpa pertimbangan. Yang jelas, kami ingin memakai potensi lokal dan asli Arema. Toh desain yang ditawarkan tidak kalah disbanding produk lain,’’ tutur Sudarmadji, media officer Arema.
Share this article :
 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Seputar Arema & Aremania - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger